Bakrie Amanah

Bakrie Amanah
Logo Bakrie Amanah

Senin, 18 Desember 2017

KHITANAN UNTUK NEGERI 2017 : SINERGI BERSAMA KELOMPOK BAKRIE SELENGGARAKAN KHITANAN UNTUK 150 ANAK YATIM & DHUAFA DI MASJID ROOSNIAH AL ACHMAD, BOGOR



Sabtu, 16 Desember 2017
Program Khitanan Untuk Negeri 2017 yang dihelat dalam rangka menyemarakkan HUT 75 Kelompok Bakrie dengan total target penerima manfaat 750 anak kembali dilaksanakan. Pada kegiatan sebelumnya yang diselenggarakan di bulan Agustus, September dan Oktober 2017 tim Bakrie Amanah telah melayani 300 anak peserta khitan di Kecamatan Cibiru Bandung, Desa Kertajaya Cianjur dan Kecamatan Medan Satria Bekasi.
Pada tanggal 16 Desember, bertempat di Masjid Roosniah Al Achmad Bogor, tim Bakrie Amanah menyelenggarakan event Khitanan Untuk Negeri yang ke empat di tahun 2017 bekerjasama dengan panitia yang merupakan gabungan dari perusahaan Kelompok Bakrie area Bogor diantaranya PT Graha Andrasentra Propertindo (PT GAP), PT Bakrie Nirwana Realty, The Jungle, Bogor Nirwana Residence, Aston Bogor dan DKM Masjid Roosniah Al Achmad.
Kegiatan khitanan dimulai pukul 7 pagi dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an oleh Ustadz Qodar selaku pengurus DKM Masjid Roosniah Al Achmad yang dilanjutkan dengan acara sambutan-sambutan. Sambutan pertama disampaikan oleh perwakilan Kecamatan Bogor yakni Bapak Abdurahman selaku Sekretaris Camat.  Sambutan kedua disampaikan oleh perwakilan Bakrie Amanah yakni Bapak Didih Haryono dan Sambutan terakhir disampaikan oleh perwakilan dari PT GAP yakni Ibu Vidi Vanesa.
Sebelum dimulainya prosesi khitan, orang tua peserta khitan mendapatkan penjelasan terkait pentingnya khitan, metode khitan dan tips-tips untuk menjaga kebersihan bagi anak khitan yang disampaikan oleh Ketua tim medis Bakrie Amanah yakni dr. Endi. Menginjak pukul 8.00 para peserta khitan dipanggil berdasarkan nomor urutnya untuk menjalani prosesi khitan. Para peserta khitan juga dihibur dengan dongeng anak dan pembagian doorprize dengan hadiah utama berupa sepeda. Hingga pukul 12.00 dari 150 peserta yang telah mendaftarkan diri, sebanyak 136 anak telah berhasil khitan.
“ saya ucapkan terima kasih kepada panita khitanan untuk Negeri dan seluruh donaturnya, semoga diberikan keberkahan pada usahanya mencari rezeki, semoga anak saya menjadi anak yang soleh  dan semoga sehat selalu“, ucap Ibu Ning Komariah selaku orang tua anak khitan.

Rangkaian program Khitanan Untuk Negeri 2017 terlaksana atas dukungan dari donatur perorangan, donatur lembaga / komunitas Kelompok Bakrie dan donatur Perusahaan Kelompok Bakrie. Kami mengucapakan terima kasih kepada : TVOne, PT Dharma Henwa, PT Bakrie Sumatera Plantations, ANTV, PT Kaltim Prima Coal, PT Provices Indonesia, Aston Bogor, PT Graha Andrasentra Propertindo, PT Braja Mukti Cakra, MO Bakrie Tower, Sentra Timur Residence, PT Bakti Alter Purba, DKM Plaza Festival, PT Bakrie Pesona Rasuna, Epicentrum Walk, Aston Rasuna Jakarta, Rasuna Epicentrum, DKM Masjid Al Bakrie, MT Wisma Bakrie dan seluruh donatur perorangan yang telah mendukung terlaksananya kegiatan ini. 

Minggu, 19 November 2017

CERDAS UNTUK NEGERI Nurdin Wahid , Lulusan SMK Islam Madinatul Ilmi Penerima bantuan Pendidikan Bapak Aburizal Bakrie.


Tangerang Selatan, 17 November 2017

Nurdin Wahid tahun ini menginjak usianya yang ke 18, sejak bulan Juli lalu Nurdin telah resmi lulus sebagai siswa SMK, namun karena masih ada tunggakan biaya pendidikan, Nurdin tidak dapat mengambil Ijazahnya. Tanpa Ijazah, Nurdin mengalami kesulitan untuk mendapatkan pekerjaan.

Nurdin memiliki cita-cita untuk menjadi seorang pengusaha, namun untuk saat ini Nurdin berkeinginan untuk bekerja terlebih dahulu. Sebagai anak sulung, Nurdin memiliki tanggungjawab besar untuk membantu ayah dan ibunya membiayai 3 adiknya.

“ Saya berterima kasih kepada Bapak Aburizal Bakrie dan Bakrie Amanah, karena dengan bantuan ini saya bisa mengambil ijazah saya. Semoga Bapak Aburizal Bakrie sehat selalu dan diberikan keberkahan sehingga dapat membantu siswa-siswa kurang mampu seperti saya. Bagi saya bantuan ini akan memberikan saya semangat untuk mendapatkan perkerjaan yang baik dan dapat mencapai cita-cita saya sebagai pengusaha”, ungkap Nurdin setelah menerima ijazahnya.

Selain Nurdin, dalam kesempatan ini juga diberikan bantuan biaya pendidikan kepada dua orang siswi kelas 2 SMK Islam Madinatul Ilmi yakni shena dan Siti Sarah.

“ Saya selaku kepala sekolah SMK Islam Madinatul Ilmi mengucapkan terima kasih kepada Bapak
Aburizal Bakrie dan Bakrie Amanah, harapan saya semoga anak-anak dapat meneruskan pendidikannya untuk menggapai cita-cita. Dan perlu saya sampaikan juga bahwa yang telah dilakukan oleh Bapak Aburizal Bakrie ini sangat baik, semoga dapat menjadi contoh bagi anak-anak kelak untuk dapat membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan”, Ungkap Ibu Aswirah, selaku Kepala Sekolah.

Pada hari yang sama, bertempat di Bakrie Tanggap, dilakukan pula penyerahan bantuan pendidikan untuk seorang mahasiswi STEI GICI Business School yakni Sabillah Ya Zafira (21 Tahun).

Selasa, 24 Oktober 2017

LAYANAN KESEHATAN MONIK HADIR DI WILAYAH CIKARANG BARAT, BERIKAN LAYANAN KEPADA 135 WARGA



Cikarang Barat, 24 Oktober 2017

Bertempat di pusat pemberdayaan di Kampung Babakan yang dikelola oleh yayasan Asa Mandiri Bangsa, MONIK melakukan layanan kesehatan bagi warga daerah desa Jatiwangi dan sekitarnya. Tim Layanan kesehatan yang terdiri dari 8 petugas medis dan 5 petugas Bakrie Amanah hadir sejak pukul 8 pagi untuk melakukan persiapan awal berupa set up lokasi dan briefing.

Dalam layanan kesehatan ini, layanan yang diberikan antara lain : Layanan kesehatan untuk Ibu dan anak, Layanan Kesehatan untuk lansia dan Layanan kesehatan umum. Hingga pukul 12 siang jumlah penerima manfaat layanan sebanyak 135 orang yang terdiri dari 112 peserta layanan kesehatan lansia dan umum serta 23 peserta layanan kesehatan anak. Berdasarkan usianya peserta layanan kesehatan di Cikarang ini sebanyak 58 peserta berusia antara 50- 85 tahun, 54 peserta berusia antara 18 – 54 tahun dan 23 peserta berusia antara 2-7 tahun.

“ saya selaku pengurus pusat pemberdayaan AMB (Asa Mandiri Bangsa) mewakili warga desa Jatiwangi mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Bakrie Amanah berupa layanan kesehatan kepada warga yang sangat membutuhkan layanan kesehatan. Menurut saya ini langkah yang baik sekali terutama untuk meningkatkan kesadaran warga akan kesehatan, dan dari keseluruhan layanan yang diberikan, keberadaan Mobil Sehat ini sangatlah berkesan karena sangat bermanfaat, semoga kegiatan ini dapat dilaksanakan secara periodik dan Bakrie Amanah dapat bekerjasama di berbagai bidang kemasyarakatan lainnya. Sekali lagi terima kasih atas kerjasama di kegiatan yang mulia ini, semoga kegiatan ini mendapatkan keberkahan dari Allah SWT”, ungkap Bapak Ishandawi selaku pimpinan Yayasan Asa Mandiri Bangsa.

Minggu, 22 Oktober 2017

SEKOLAH SEPAK BOLA BAKRIE ASAHAN (SSB ASAHAN) LAHIRKAN TALENTA BERBAKAT: KIRIMKAN 4 ANAK DIDIKNYA MENGIKUTI COACHING CLINIC DAN LATIH TANDING DI BARCELONA.



Jum’at,  13 Oktober 2017

Empat orang remaja berusia 14 tahun menggunakan jaket bertuliskan SSB Bakrie Asahan menjadi pusat perhatian para karyawan di Wisma Bakrie 2 Jakarta. Meskipun usianya masih belia, keempat remaja tersebut telah banyak mengukir prestasi membanggakan baik bagi orang tua, SSB Asahan, Kelompok Bakrie dan Indonesia. Atas prestasinya tersebut keempat remaja yang berasal dari kisaran Sumatera Utara ini berkesempatan untuk bertemu dengan Bapak Nirwan D Bakrie.

SSB Kisaran merupakan sekolah binaan PT Bakrie Sumatera Plantation (PT BSP) Kisaran, para pemainnya pun sebagian besar adalah anak-anak petani perkebunan PT BSP. Sebelumnya SSB Kisaran telah banyak mengukir prestasi di berbagai turnamen, dan merupakan tim yang disegani di sumatera Utara.

Farhan Husaini (14 tahun), Gilang Gunawan (14 tahun), Mhd Yuridis Iksan (14 tahun) dan Muhammad Adha Butar-Butar (14 tahun), merupakan anak-anak pilihan dari SSB Kisaran yang akan tergabung dalam tim “PSSA Garuda Jaya” untuk berlatih tanding di Spanyol pada “Barcelona Football Festival” dari tanggal 26 s.d. 29 Oktober 2017.

Bertempat di Wisma Bakrie 2 lantai 19, Keempat anak tersebut didampingi oleh Pelatih SSB Kisaran, Bapak Harris Wahyu selaku Direktur HR PT BSP, dan 3 karyawan PT BSP bertemu langsung dengan Bapak Nirwan D. Bakrie. Dalam kesempatan ini hadir pula Bapak Hisyam Sulaiman selaku wakil ketua Badan Pengelola Bakrie Untuk Negeri (BP BUN).

Dalam pertemuan ini, Bapak Nirwan mengobrol langsung dengan anak-anak, pelatih dan perwakilan PT BSP menanyakan kesan mereka atas pencapaian prestasi ini, dan juga banyak membahas tentang keberadaan SSB Kisaran selama ini dan prestasi-prestasinya.

“ Prestasi yang dicapai oleh adik-adik kita ini tentu membanggakan, karena telah terpilih untuk mewakili Indonesia di kancah Internasional. Harapan saya kedepannya mereka bisa dapat meraih prestasi yang lebih tinggi dan dapat berkotribusi untuk persepakbolaan Indonesia.” Ungkap Bapak Nirwan D. Bakrie

Bapak Nirwan juga mengungkapkan kebanggaanya kepada perusahan Bakrie dalam hal ini adalah PT BSP karena telah mampu melakukan pembinaan yang luar biasa. Menurut beliau kedepannya perlu diperhatikan lagi segi pendidikan formal bagi para pemain berbakat ini, agar selain menjadi pemain sepakbola yang handal, mereka juga memiliki pendidikan formal yang baik.

“ Keempat anak ini akan mengikuti coaching klinik dan latih tanding dengan klub-klub di Barcelona, harapan saya agar selama 7 hari di sana, mereka bisa belajar sebanyak-banyaknya dan kedepannya dapat dilirik oleh para pencari bakat dan dapat membela tim nasional Indonesia”, ungkap Bapak Harris Wahyu selaku perwakilan PT BSP.


MOBIL SEHAT KELILING BERIKAN LAYANAN KEPADA PEKERJA DAN MASYARAKAT UMUM DI AREA WISMA BAKRIE 1


Wisma Bakrie 1, 6 Oktober 2017


Bakrie Amanah selaku pengelola MONIK berusaha memaksimalkan peranan MONIK dalam memberikan layanannya kepada para penerima manfaat. Salah satu kategori penerima manfaat yang disasar yakni para pegawai non staff di lingkungan Kelompok Bakrie, hal ini sebagai wujud berbagi kemanfaatan kepada mereka yang paling dekat dengan kita.

Untuk menyasar para pegawai tersebut, Bakrie Amanah menyelenggarakan layanan MONIK di Wisma Bakrie 1 bekerjasama dengan PT Provices Indonesia selaku pengelola Wisma bakrie.
Acara dimulai sejak pukul 08.00 wib, sebanyak 8 orang tim medis memberika layanan yang meliputi pemeriksaan kesehatan umum, layanan cek metabolik (cek kadar gula darah, asam urat dan kolesterol),  layanan kesehatan untuk anak dan layanan kesehatan untuk ibu hamil (berupa layanan USG).

Penerima manfaat layanan kesehatan umum diikuti oleh 50 warga dhuafa yang bertempat tinggal di area sekitar Wisma Bakrie 1 yakni karet karya, pedurenan, karet setiabudi, karbela, menteng dan mampang. Diantara 50 warga tersebut sebanyak 15 orang adalah warga lansia.

Untuk layanan cek metabolik melayani 78 peserta, dimana 38 diantaranya adalah pegawai non staff (OB dan sekuriti). Bagi 40 karyawan yang juga mengikuti layanan ini dikenakan infak Rp25.000, sedangkan bagi karyawan non staff diberikan layanan secara gratis. Pegawai penerima layanan kesehatan ini terdiri dari karyawan perusahaan antara lain: PT Bakrie Telecom, PT Bakti Alter Purba, PT MKN, Bapenas, PT Bakrieland, PT Provices, Viva media, EMP dan BP BUN.

Layanan kesehatan untuk Ibu  hamil berupa pemeriksaan dengan USG diikuti oleh 5 orang ibu, dan sebanyak 10 anak mendapatkan layanan kesehatan khusus untuk anak dan balita.

“ Alhamdulillah hari ini sebanyak 139 orang telah turut berpartisipasi dalam kegiatan layanan kesehatan MONIK, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung berjalannya kegiatan ini, semoga mampu memberikan  manfaat kepada seluruh insan Bakrie dan juga masyarakat sekitar.” Ungkap Asep Rosidin selaku PIC kegiatan.

Kamis, 05 Oktober 2017

KARYAWAN KELOMPOK BAKRIE SERAHKAN DANA “PEDULI ROHINGYA” MELALUI ALIANSI KEMANUSIAAN INDONESIA UNTUK MYANMAR (AKIM)






Jakarta, 4 Oktober 2017

Sebagai wujud kepedulian terhadap para korban tragedi kemanusiaan Rohingya, karyawan Kelompok Bakrie melakukan penggalangan dana “Peduli Rohingya”. Kegiatan penggalangan ini diinisiasi oleh Bakrie Untuk Negeri melalui Yayasan Bakrie Amanah. Sejak awal bulan september 2017 Bakrie Amanah bekerjasama dengan Majelis Taklim Kelompok Bakrie diantaranya: DKM Masjid Al Bakrie, DKM Burj Al Bakrie, MT Wisma Bakrie, BDI Lapindo, DKM TVOne, DKM Plaza Festival, DKM Masjid Roosniah Al Ahmad dan DKM Arrohman PT Bakrie Pipe Industries, penggalangan dilakukan pada saat penyelenggaraan sholat Jum’at .

Selain bekerjasama dengan DKM/MT, Bakrie Amanah juga bekerja dengan perusahaan untuk melakukan penggalangan dana dari karyawan. Karyawan perusahaan yang turut berpartisipasi diantaranya karyawan ANTV, PT Bakrie & Brothers Tbk, PT Bakrie Autoparts, PT Bakrie Building Industries, PT Bakrie Indo Infrastructure, Aston Rasuna dan Lapindo Brantas Inc.

Proses serah terima dilaksanakan di ruang meeting Badan Pengelola Bakrie Untuk Negeri (BP BUN) di Wisma Bakrie 1 lantai 2. Turut hadir dalam acara ini yakni perwakilan dari BP BUN, Bakrie Amanah, PT Bakrie Pipe Industries, PT Bakie Autoparts, Aston Rasuna, dan DKM Roosniah Al Ahmad. Acara dimulai pada pukul 10.00 dengan sambutan dari Bapak Hisyam Sulaiman, dalam sambutannya Bapak Hisyam menyampaikan keprihatinannya terhadap kondisi yang menimpa warga Rohingya, dan bantuan yang disalurkan melalui AKIM adalah bentuk perhatian dari para karyawan kelompok Bakrie.

Selanjutnya Bapak Ali Yusuf selaku perwakilan dari AKIM menyampaikan sambutannya, beliau juga melakukan presentasi program-program yang sedang dilaksanakan di area pengungsian di Bangladesh.

Menginjak pukul 11.00, dilaksanakan doa bersama untuk warga pengungsian Rohingya dan juga doa untuk keberkahan para donatur program Peduli Rohingya. Selanjutnya dilaksanakan serah terima dana bantuan senilai Rp60.000.000 secara simbolik yang diserahkan oleh Bapak Hisyam kepada Bapak Ali dan didampingi oleh perwakilan dari donatur.




Senin, 02 Oktober 2017

BAKRIE AMANAH GELAR KHITANAN UNTUK NEGERI DAN LAYANAN KESEHATAN IBU & ANAK DI DESA PALALANGON, CIANJUR


Sabtu, 30 September 2017

Khitanan Untuk Negeri merupakan salah satu program yang secara rutin diselenggarakan oleh Bakrie Amanah setiap tahunnya. Pada tahun ini bertepatan dengan usia kelompok Bakrie yang ke 75 tahun, Bakrie Amanah akan melaksanakan Khitanan Untuk Negeri 1438 H dengan target peserta 750 anak.
Rangkaian kegiatan khitanan telah dimulai pada 6 Agustus 2017 bertempat di SMPN 8 Bandung, pada kesempatan tersebut telah dikhitan 144 anak.

Pada hari Sabtu, 30 September, tim Bakrie Amanah kembali berkunjung ke desa Palalangon yang berlokasi di Kabupaten Cianjur. Kehadiran bakrie Amanah di desa ini bekerjasama dengan pengurus pesantren Nurul hidayah, wilayah ini terkenal sebagai wilayah dengan penduduk muslim merupakan penduduk minoritas, meskipun demikian kehiadiran pondok pesantren Nurul Hidayah telah mampu menjadi syiar Islam yang sangat baik di wilayah ini.

Dalam kesempatan ini, Bakrie Amanah mengadakan khitanan secara gratis bagi 49 anak diantaranya adalah anak-anak keluarga mualaf dan juga ada salah satu anak yang merupakan pengungsi dari Myanmar.  Kegiatan khitanan ditangani oleh 3 dokter dan 3 asisten, kegiatan ini berlangsung dengan cukup singkat yakni dari pukul 07.20 hingga 10.00 WIB.

Selain khitanan, Bakrie Amanah juga mengadakan layanan kesehatan bagi Ibu hamil dan Anak. Layanan kesehatan bagi ibu hamil meliputi konsultasi dokter dan USG, sedangkan untuk anak-anak diberikan layanan konsultasi kesehatan umum. Hingga pukul 11.00 Sebanyak 69 peserta mendapatkan layanan kesehatan ini.

“ alhamdulillah, hari ini kami telah melangsungkan khitanan dan layanan kesehatan ibu & anak bagi warga desa palalangon. Ini adalah kunjungan kami yang ke dua ke lokasi ini, insyaAlllah kedepannya semakin banyak acara yang dapat kami sinergikan untuk memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar. Hingga saat ini total peserta yang terkhitan yakni 193 dari total target 750, rencana terdekat kami akan mengadakan khitanan di daerah Bekasi dan Jakarta.”, ungkap Yuli Wulansari selaku Program Manajer Bakrie Amanah.

Kami juga masih mengajak para donatur untuk dapat berbagi kemanfaatan untuk adik-adik warga dhuafa melalui program Khitanan Untuk Negeri. Donasi Khitanan dapat disampaikan melalui rekening Bakrie Amanah (Mandiri: 12400 4000 999 6) atau menghubungi call centre: 0818 0800 1144.

Rabu, 13 September 2017

Qurban Untuk Negeri : Kelompok Bakrie selenggarakan rangkaian perayaan hari raya Idul Adha, Bersinergi dan Berbagi ke Pelosok Negeri


Jakarta, 1 September 2017


Peringatan hari raya Idul Adha setiap tahunnya selalu diisi dengan kegiatan qurban yang dilaksanakan oleh segenap insan Bakrie, baik yang diinisiasi oleh perusahaan Bakrie ataupun keluarga Bakrie. Masing-masing entitas di Kelompok Bakrie menyelenggarakan kegiatan qurban untuk berbagi kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan, hal ini dilakukan sebagai wujud syukur atas karunia Allah SWT.

Yayasan Bakrie Amanah (YBA) seperti tahun sebelumnya, bekerjasama dengan perusahaan Bakrie dan lembaga keislaman kelompok Bakrie, kembali menyelenggarakan program “Qurban Untuk Negeri 1438 H” dengan tagline “Bersyukur dan Berbagi”. Program Qurban Untuk Negeri terdiri dari dua produk qurban yakni : produk Tebar Qurban (penyembelihan secara langsung pada Hari Raya Qurban yang dapat dilaksanakan di berbagai daerah) dan produk Pengalengan Qurban (pengolahan dan pengemasan daging hewan qurban menjadi olahan rendang dan kornet yang dapat bertahan hingga tiga tahun).

Sejak digulirkan pada awal bulan Agustus 2017, program Qurban Untuk Negeri telah menerima kepercayaan dari para donatur dengan rincian sebagai berikut: (Konsolidasi dengan program Qurban Kelompok Bakrie).



TEBAR QURBAN

PENGALENGAN QURBAN

SAPI

67

10 3/7

KAMBING / DOMBA

164

4

Khusus untuk produk Tebar Qurban, rangkaian kegiatan akan dilaksanakan di 34 titik lokasi yang tersebar di 7 provinsi yakni : DKI Jakarta (13 titik), Banten (1 titik), Jawa Barat (11 titik), Yogyakarta (2 titik), Kalimantan Timur (1 titik), Riau (5 titik), Aceh (1 titik). Rangkaian kegiatan ini dibuka dengan kegiatan Seremonial sebagai tanda peresmian dimulainya program Qurban Untuk Negeri Kelompok Bakrie hingga H+3 / hari Tasyrik.

Kegiatan Seremonial dilaksanakan di Masjid Al Bakrie pada tanggal 1 September 2017, pada kesempatan ini Bapak Aburizal Bakrie hadir untuk meresmikan kegiatan. Acara dibuka dengan penyampaian sambutan oleh Bapak Hendrayanto Marta Sakti selaku Ketua Yayasan Bakrie Amanah.

“ Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan donatur untuk pengelolaan qurban di Bakrie Amanah, selain itu kami juga mengucapkan terima kasih kepada perusahaan dan lembaga yang turut berpartisipasi dalam program tahun ini diantaranya: ANTV, PT BSU, EMP, PT Bakrie Pesona Rasuna, PT Bakrie Pipe Industries, PT Provices, PT KPC, PT Petromine, PT Braja Mukti Cakra, PT Bina Usaha Mandiri Mizusawa, Ellite Club, DKM Masjid Al Bakrie, BDI EMP, MT Wisma Bakrie, DKM Burj Al Bakrie, Masjid Sentra Timur dan DKM di lingkungan kelompok Bakrie lainnya.” Ungkap Bapak Hendrayanto Marta Sakti dalam sambutannya.

Selanjutnya Bapak Aburizal Bakrie menyerahkan secara simbolik hewan qurban kepada Bapak Hendrayanto Marta Sakti. Selain penyerahan hewan qurban, dalam kegiatan ini Bapak Nirwan Bakrie juga menyerahkan secara simbolik produk rendang qurban. Acara ditutup dengan pembacaan doa dan dilanjutkan dengan penyembelihan hewan qurban.







Tebar Qurban Garut

Salah satu wilayah pelaksanaan tebar qurban dengan target penerima manfaat mencapai 21.000 yakni wilayah Garut dan Cianjur. Rangkaian kegiatan di Garut dimulai pada hari Jum’at bertempat di Kampung Cireundeu, Karang Pawitan dengan penyembelihan 2 ekor sapi Limosin. Pada hari yang sama tim menuju ke kec. Garut Kota dengan melakukan penyembelihan 4 ekor sapi limosin, kegiatan ini dilaksanakan di Balairuk dengan adanya penerima manfaat yang memiliki keterbatasan fisik atau berkebutuhan khusus.

Hari kedua, Bertempat di kecamatan Cigedug, tim Qurban untuk Negeri melaksanakan penyembelihan 6 ekor sapi. Keesokan harinya tim Qurban menuju Kecamatan Talegong untuk melaksanakan tebar qurban 5 ekor sapi.

Pada hari terakhir ini, tim Bakrie Amanah juga menyelenggarakan layanan kesehatan masyarakat dengan jumlah penerima manfaat 200 warga dhuafa.



LAYANAN MOBIL KELILING SEHAT UNTUK NEGERI (MONIK) : 242 WARGA TANGERANG SELATAN MENDAPATKAN LAYANAN KESEHATAN DAN PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN GIZI


Tangerang, 19 Agustus 2017

Sejak diresmikan pada tanggal 2 Juni 2017 lalu oleh Bapak Anindya Bakrie, MONIK telah memberikan layanan kepada 482 penerima manfaat di tiga lokasi di kota jakarta dan Bandung. 

Pada kesempatan ini, bertempat di Pondok Pesantren Al Qur’an Nu Medina yang beralamatkan di Jl Cabe, Pondok Cabe Ilir, Pamulang, Tangerang Selatan, MONIK kembali hadir untuk melayani warga di area pesantren Al Qur’an Nu Medina.

Sekitar 242 warga yang terdiri dari Lansia, Ibu hamil, balita, Anak- anak dan juga para santri dihari sebelumnya telah menerima kupon layanan kesehatan dari panitia kegiatan. Dalam aksi ini, para penerima manfaat selain mendapatkan layanan kesehatan  umum, pemeriksaan ibu hamil dengan menggunakan USG, pemeriksaan keshatan balita, layanan cek metabolik untuk lansia dan  Pemberian Makanan Tambahan (PMT).
Dengan Kehadiran MONIK, saat ini program layanan kesehatan yang dilaksanakan oleh Bakrie Amanah menjadi semakin lengkap dan berkualitas, karena MONIK menyediakan perlengkapan pemeriksaan tambahan diantaranya USG dan EKG ( Pengecekan kondisi jantung). Keberadaan MONIK tentu akan sangat membantu masyarakat kurang mampu untuk mendapatkan layanan pemeriksaan yang maksimal sehingga masyarakat dapat melakukan pendektesian dini dan melakukan pengobatan lanjutan.

“ Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu kehadiran MONIK sehingga mampu melayani masyarakat. Kami mengucapkan terima kasih secara khusus kepada para donatur diantaranya: PT Bakrie Swasakti Utama , PT Kaltim Prima Coal, Viva Group, PT Bakrie & Brothers, PT Bakrie Indo Infrastructure, PT Bakrie Pangripta Loka, PT Bakrie Metal Industries, Lapindo Brantas, Bakti Alter Purba, MO Bakrie Tower dan EMP.” Ungkap Yuli Wulansari selaku Manager Program.


Dalam penjelasannya Ibu Yuli menambahkan bahwa, Layanan MONIK ini akan terus dijalankan dengan target 4 kali layanan setiap bulannya. Oleh karena itu bagi rekan- rekan Kelompok Bakrie yang ingin memberikan rekomendasi daerah yang membutuhkan layanan MONIK, dapat menghubungi Yuli Wulansari (0815 6049 633) atau Asep Rosidin (0823 1162 4543).